ARTICLE AD BOX
Ketua Panitia, I Wayan Mustika, mengatakan kejuaraan ini merupakan salah satu ajang rutin yang menjadi tolok ukur pembinaan dan peningkatan kompetisi di setiap cabang olahraga, khususnya Xiangqi, di Kota Denpasar.
“Ini adalah tahun ke-15 Walikota Cup digelar. Turnamen ini menjadi dasar bagi KONI Kota Denpasar untuk mendorong peningkatan kualitas kompetisi di tingkat kabupaten/kota, sekaligus sebagai fondasi menuju Kejurprov atau Porprov,” ujar Mustika, Rabu (17/4/2025).
Kejuaraan kali ini mengalami peningkatan signifikan dalam jumlah peserta. Dalam waktu pendaftaran yang hanya dibuka selama dua hari, tercatat 160 peserta dari berbagai jenjang berhasil mendaftar. Kategori yang dipertandingkan meliputi jenjang SD, SMP, SMA/SMK, serta umum (mahasiswa dan masyarakat umum), baik putra maupun putri.

“Paling banyak peserta datang dari jenjang SD. Dari 160 peserta, sebanyak 126 berasal dari SD se-Kota Denpasar. Ini menunjukkan tingginya minat dari usia dini, yang menjadi harapan kami untuk pembinaan atlet jangka panjang,” ucap Mustika.
Pertandingan digelar dengan sistem Swiss tanpa babak penyisihan, semifinal, atau final. Format babak disesuaikan dengan jumlah peserta. Untuk kategori dengan peserta lebih dari 50 orang, seperti SD putra, panitia menyelenggarakan hingga 7 babak. Sementara kategori dengan peserta di bawah 20 orang menggunakan 5 babak.
“Hal ini mengacu pada ketentuan pertandingan yang berlaku di olahraga Xiangqi. Jadi seluruh pemain akan terus bertanding dan poin akan menentukan siapa yang menjadi juara,” jelas Mustika.
Kejuaraan ini didukung oleh dana dari APBD Kota Denpasar yang disalurkan melalui KONI Kota Denpasar. Dalam pembukaannya, hadir Sekretaris Umum KONI Kota Denpasar, Darmiyasa, serta perwakilan dari Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga (Disdikpora) Kota Denpasar.
“Kami mengucapkan terima kasih kepada seluruh stakeholder, termasuk Disdikpora Kota Denpasar dan Provinsi Bali. Selama 15 tahun penyelenggaraan, banyak pelajaran dan evaluasi yang kami ambil untuk perbaikan ke depan,” katanya.
Perlu Tempat Lebih Luas
Meski berjalan sukses, panitia mencatat sejumlah catatan evaluasi. Salah satunya adalah kebutuhan akan tempat yang lebih luas dan memadai, mengingat antusias peserta yang terus meningkat setiap tahun.
“Kami berharap ke depan bisa difasilitasi tempat yang lebih luas. Selama ini kami selalu menggunakan ruang sekolah dasar. Astungkara ke depan sarana dan prasarana bisa lebih ditingkatkan,” ujar Mustika.
Ia juga menekankan bahwa kejuaraan ini terbuka bagi sekolah negeri dan swasta. Meski Xiangqi tergolong cabang baru yang baru lima tahun bergabung dengan KONI, antusiasme peserta sangat tinggi.
Di akhir, Mustika menyampaikan harapannya agar atlet-atlet muda, khususnya dari jenjang SD, bisa terus berlatih dan tidak hanya aktif saat kejuaraan saja.
“Kami berharap kejuaraan ini bisa melahirkan bibit baru yang nantinya bisa mengharumkan nama Denpasar di tingkat provinsi maupun nasional. Semoga Xiangqi semakin berkembang dan mendukung Denpasar sebagai kota berwawasan budaya dan kreatif,” tutupnya. *m03
DAFTAR JUARA XIANGQI WALIKOTA CUP XV TAHUN 2025
DAFTAR JUARA XIANGQI WALIKOTA CUP XV TAHUN 2025
Kategori SD Putra
- 1. I Kadek Adrian Permana Putra – SDN 1 Ubung
- 2. Bagus Anom Arjun Govinda – SDN 1 Ubung
- 3. Muhammad Raffi Diarto – SDN 2 Padangsambian
- 4. I Made Devon Alfaro Prasetya – SDN 10 Sanur
- 5. I Putu Anakahacarya Yuliana Putra – SDN 2 Padangsambian
- 6. Ida Bagus Wedanta Putra – SD Saraswati 6 Denpasar
Kategori SD Putri
- 1. Ni Ketut Nayla Natasya Anjani Gunawan – SDN 1 Sumerta
- 2. Ni Komang Ludriana Dewi – SDN 10 Padangsambian
- 3. Ni Putu Devia Nalini Atmaja – SDN 10 Kesiman
- 4. Ni Kadek RS Sukahingityas Sugata – SDN 5 Padangsambian
- 5. Ni Komang Gayatri Pradnyani – SDN 9 Padangsambian
- 6. Qrana Alde Putri – SDN 10 Padangsambian
Kategori SMP Putra
- 1. Ricky Raditya Tanaga – SMPN 7 Denpasar
- 2. I Made Arya Dwi Saputra – SMPN 5 Denpasar
- 3. I Wayan Agus Pradhana Aditya Putra – SMPN 3 Denpasar
Kategori SMP Putri
- 1. Ni Made Anindya Ananta – SMPN 9 Denpasar
- 2. Ni Kadek Ginitry Pradnyani – SMPN 7 Denpasar
- 3. Ni Kadekm Adelia Naominasih – SMPN 12 Denpasar
Kategori SMA Putra
- 1. I Nyoman Tri Andika Putra – SMAN 3 Denpasar
- 2. Gusti Agung Made Ksatria Andika – SMAN 3 Denpasar
- 3. I Kadek Maha Bhisma Raditya – SMAN 3 Denpasar
Kategori SMA Putri
- 1. Ni Kayan Gita Lestari – SMAN 6 Denpasar
- 2. Ida Ayu Kade Dwi Megalestari – SMAN 3 Denpasar
- 3. Gusti Ayu Putu Kenna Putri Nararya – SMAN 6 Denpasar