ARTICLE AD BOX
MANGUPURA, NusaBali
Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Badung kembali mengumpulkan 49 cabang olahraga (cabor) yang akan bertanding pada Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Bali September. Kehadiran para pengurus cabor di ruang rapat kantor KONI Badung pada Jumat (28/2) itu bagian dari upaya memantapkan persiapan menjelang pesta olahraga di Bali itu.
Ketua KONI Badung Made Nariana menuturkan rapat dengan pengurus 49 cabor se Badung itu bagian dari meningkatkan koordinasi menjelang Porprov Bali yang sudah di depan mata. Menurut Nariana, KONI Badung mendorong agar cabor ini lebih giat dan memantapkan lagi porsi latihan menjelang perhelatan event dua tahunan itu.
"Ya tadi memang kita kumpulkan semua, khususnya yang ikut di Porprov Bali nanti. Ini hanya rapat kordinasi saja. Memantapkan cabor cabor supaya tetap latihan," ungkap Nariana, Selasa sore.
Menurut Nariana, dalam rapat itu berbagai agenda yang sudah disepakati di Rakerkab awal tahun lalu untuk segera dilaksanakan dengan baik. Selain itu, berbagai tahapan yang sudah ada selama ini di jalankan dengan optimal, agar semua bisa berjalan sesuai rencana. Karena, Nariana kembali mengingatkan target Badung di Porprov Bali untuk menjadi juara umum berturut-turut ke 10 kalinya.
"Kita kembali mengingatkan agar semuanya berjalan sesuai yang kita agendakan. Karena untuk menjadi juara ke-10 kalinya itu perlu keseriusan, baik dari atlet, pengurus cabor dan semua pihak," ujar Nariana, yang juga mantan Ketua KONI Bali ini.
Nariana menegaskan, meskipun dana pembinaan belum turun, dia berharap cabor bisa mencari alternatif alias dana talangan agar pembinaan atlet tetap berjalan. Sehingga, semuanya berjalan dengan baik dan optimal jelang Porprov.
"Mereka (cabor) perlu dikonsolidasi terus supaya ingat dengan tugas mereka sekalipun dana belum turun. Harapannya selalu ada jalan keluar dalam pembinaan, meski dana belum turun," harap Nariana.
Selain menekankan pembinaan dan latihan para atlet, pengumpulan ini juga untuk menginformasikan kepada cabor terkait rencana KONI Badung untuk melakukan monitoring dan evaluasi (Monev) peralatan olahraga yang bersumber dari dana hibah Pemkab Badung melalui KONI Badung.
"Kita informasikan itu (Monev peralatan olahraga) dalam waktu dekat. Apalagi yang bersumber dari dana hibah melalui proposal mereka," pungkas Made Nariana. dar