ARTICLE AD BOX
Penghargaan ini diumumkan LinkedIn News Asia pada Rabu (23/4/2025) dan diberikan kepada 15 perusahaan yang dinilai konsisten mendukung pertumbuhan karier karyawan. Penilaian dilakukan berdasarkan sejumlah indikator, seperti peluang promosi, pengembangan keahlian, stabilitas perusahaan, dan dukungan terhadap pertumbuhan jangka panjang tenaga kerja.
Direktur Human Capital Management Telkom, Afriwandi, menyatakan bahwa pencapaian ini merupakan hasil kolaborasi seluruh insan TelkomGroup.
"Penghargaan ini cerminan semangat kolektif seluruh karyawan, di mana mereka tidak hanya bekerja, tetapi juga aktif membangun budaya kerja yang sehat dan inklusif," ujar Afriwandi. “Perusahaan hebat dibentuk oleh orang-orang hebat di dalamnya.”
Salah satu inisiatif Telkom yang mendukung keterlibatan karyawan adalah program Employee Ambassador, yang mendorong karyawan menjadi representasi perusahaan di dunia profesional digital. Melalui program ini, karyawan dapat berbagi pengalaman kerja di Telkom, memperkuat jejaring, dan turut membangun reputasi perusahaan di platform seperti LinkedIn.
Telkom juga aktif menjalankan berbagai program pengembangan karyawan, seperti layanan konseling WithU, Talent Marketplace, dan Great People Scholarship Program (GPSP). Inisiatif-inisiatif tersebut diklaim sebagai bentuk komitmen perusahaan dalam mendukung pengembangan Sumber Daya Manusia (SDM) di setiap jenjang karier.
Selain itu, Telkom menaruh perhatian besar pada kesetaraan gender dan inklusivitas. Lingkungan kerja yang aman dan terbuka bagi semua individu disebut menjadi bagian dari budaya perusahaan yang dilandaskan pada nilai-nilai AKHLAK.
Aktivasi employer branding juga dilakukan secara konsisten melalui kanal LinkedIn dan Instagram resmi @LivinginTelkom, dengan tagar #LivinginTelkom yang memuat kisah autentik dari karyawan berbagai unit di seluruh Indonesia.